MANFAAT BERENANG DAN TERAPI AIR PADA PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN BAYI & BALITA

  • Ervin Rufaindah STIKES Widyagama Husada Malang
Keywords: Swimming, Water Therapy, Growth And Development, Baby And Toddler

Abstract

Growth and development has increased rapidly at an early age, ie from 0-5 years. The period of child development during infancy is a basic growth that will influence and determine the development of language skills, creativity, social awareness, emotional and intelligence that goes quickly and is the foundation of the next development. As many as 16% of children under five in Indonesia experience developmental disorders, both smooth and rough motor development, hearing loss, lack of intelligence and delays. The method used was literature review study which includes systematic search of computerized database: EBSCOHOST, Google Scholar and Pubmed in the form of research journal totaling 10 journals published since 2010-2014. 10 journals using quantitative methods. This literature study tried to explain about the activities in the water such as swimming and water therapy for the growth and development of infants. The result showed that swimming or other aquatic activities can improve gross motor skills, fine motor skills and language skills in toddlers. Swimming and water therapy in toddler can be beneficial to support the growth and development of  baby and toddler.

 Keywords : Swimming, Water Therapy, Growth And Development, Baby And Toddler

ABSTRAK

 Pertumbuhan dan perkembangan mengalami peningkatan yang pesat pada usia dini, yaitu dari 0-5 tahun. Periode tumbuh kembang anak pada masa balita merupakan pertumbuhan dasar yang akan mempengaruhi dan menentukan perkembangan kemampuan berbahasa, kreatifitas, kesadaran sosial, emosional dan intelegensia yang berjalan dengan cepat serta merupakan landasan perkembangan berikutnya. Sebanyak 16% balita di Indonesia  mengalami  gangguan  perkembangan, baik  perkembangan  motorik  halus  dan  kasar,  gangguan  pendengaran,  kecerdasan  kurang  dan  keterlambatan. Metode yang digunakan adalah  studi tinjauan literatur (literature review) meliputi studi pencarian sistematis database terkomputerisasi: EBSCOHOST, Google Scholar dan Pubmed  dalam bentuk jurnal penelitian berjumlah 10 jurnal yang diterbitkan sejak tahun 2010-2014. 10 jurnal menggunakan metode kuantitatif. Studi literatur ini mencoba memaparkan tentang aktifitas di air seperti berenang dan terapi air untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi balita. Hasil mneunjukkan berenang atau aktifitas air lainnya dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar, motorik halus dan kemampuan bahasa pada balita. Berenang dan terapi air pada balita dapat bermanfaat untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi dan balita.

Kata Kunci: Berenang, Terapi Air, Pertumbuhan Dan Perkembangan, Bayi Dan Balita

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-06-03
How to Cite
Rufaindah, E. (2019) “MANFAAT BERENANG DAN TERAPI AIR PADA PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN BAYI & BALITA”, Oksitosin : Jurnal Ilmiah Kebidanan, 5(1), pp. 43-49. doi: 10.35316/oksitosin.v5i1.359.
Abstract viewed = 1847 times
PDF downloaded = 3334 times