Penambatan Molekuler Senyawa Ekstrak Etanol Daun Jawer Kotok (Coleus atropurpureus L. Benth) sebagai Antagonis Reseptor COX-2
DOI:
https://doi.org/10.35316/tinctura.v6i2.7269Keywords:
Coleus atropurpureus L. Benth, COX-2, Molecular DockingAbstract
Daun jawer kotok (Coleus atropurpureus L. Benth) diketahui memiliki potensi sebagai penghambat enzim siklooksigenase (COX) yang berperan pada peradangan. Peradangan sendiri sebagai respon alami tubuh jika berlangsung kronis dapat berperan dalam munculnya penyakit degeneratif. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aktivitas senyawa hasil uji LC-MS/MS ekstrak etanol daun jawer kotok yaitu betaine dalam menghambat COX-2. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi untuk memperoleh rendemen ekstrak yang kemudian diuji LC-MS/MS untuk mengetahui senyawa apa saja yang terkandung didalamnya. Analisis in silico melalui molecular docking menunjukkan bahwa betaine memiliki nilai binding affinity sebesar -3,9, sedangkan ligan natif sebesar -11,2, yang menunjukkan bahwa afinitas interaksi betaine lebih rendah dibandingkan ligan natif. Dengan demikian, ekstrak etanol daun jawer kotok memiliki potensi sebagai sumber antioksidan alami, meskipun interaksi betaine dalam molecular docking masih lebih rendah dibandingkan ligan natif.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 F. Haryanto Susanto, Siti Zamilatul Azkiyah, Dara Loviana Subagyo, Michael Resta Surya Yanuar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.





