MANAJEMEN SDM ISLAMI DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN DI CV ADEEVA GROUP JEMBER

  • Ach. Fadlail Universitas Ibrahimy Sukorejo Situbondo
  • Fatimala Universitas Ibrahimy Sukorejo Situbondo
Keywords: MSDM Islami, Kinerja Karyawan

Abstract

CV Adeeva Group Besuk Wirowongso Jember menerapakan manajemen SDM yang berbasis Islam pada perusahannya. Manajemen SDM Islami yang diterapkan memiliki dampak positif bagi etos kerja karyawan. Strategi manajemen SDM Islami adalah semua kegiatan yang mengatur sumber daya manusia dan bertujuan untuk beribadah kepada Allah. Kinerja karyawan adalah suatu proses yang dirancang untuk meningkatkan kinerja organisasi, kelompok dan individu yang digerakkan oleh para manajer. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi manajemen sumber daya manusia Islaminya dalam meningkatkan kinerja karyawan di CV Adeeva Group Besuk Wirowongso Jember. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa strategi manajemen sumber daya manusia Islami yang ada di CV Adeeva Group Besuk Wirowongso Jember menerapakan adanya keadilan, pelatihan dan pengembangan, konpensasi serta disiplin kerja.

Published
2020-02-28
How to Cite
Ach. Fadlail, & Fatimala. (2020). MANAJEMEN SDM ISLAMI DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN DI CV ADEEVA GROUP JEMBER . Al-Idarah : Jurnal Manajemen Dan Bisnis Islam, 1(1), 1-15. https://doi.org/10.35316/idarah.2020.v1i1.1-15
Abstract viewed = 3823 times
pdf downloaded = 2222 times